Pada tanggal 24 - 25 Februari 2017 bertempat di Gedung Graha Persada Banjarmasin, Musyawarah Wilayah Ke VI Provinsi Kalimantan Selatan dilaksanakan dengan sukses. Dihadiri sekitar 500 peserta dan peninjau terdiri dari pengurus organisasi tingkat DPD, PC, PAC serta Dewan Pebasehat. DPD LDII Kabupaten Kotabaru mengirimkan 41 peserta dan peninjau dengan menempuh perjalanan 6 jam dari Kotabaru menuju Banjarmasin merupakan peserta terjauh dengan menggunakan transportasi 3 mobil dan 1 bis. Hasil Muswil diantaranya menetapkan Bapak H. Dedi Supriatna,DPD,M.T. sebagai Ketua DPW LDII Provinsi Kalimantan Selatan utk Masabhakti 2017 - 2022. Selamat dan Sukses, Semoga Allah SWT melimpahkan Rahmat, Barokah...Aamiin.
Minggu, 26 Februari 2017
Sabtu, 25 Februari 2017
Partisipasi Siskamling
Tanggung jawab setiap warga negara diantaranya adalah menjaga keutuhan keamanan NKRI. Scop terkecil dalam hal ini adalah menjaga lingkungan sekitar. Warga LDII di Desa Tarjun Kecamatan Kelumpang Hilir Kabupaten Kotabaru setiap malamnya selalu terlibat aktif dalam mengikuti Siskamling / Ronda yang diadakan di wilayah RT. 03, Desa Tarjun. Pada tanggal 22 Februari 2017 warga LDII desa Tarjun yang sedang jaga malam / Siskamling dikunjungi oleh Babinkamtibmas dan Humas Polsek Kelumpang Hilir. Dalam kesempatan itu dibicarakan beberapa hal yang berhubungan dengan sistem keamanan sederhana seperti standar pos jaga. Edukasi ini sangat bermanfaat bagi warga sekitar.
Stand Bazar Lelang Benda Barokah
Momentum acara SQCC yang dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2017 dijadikan ajang kemandirian bagi Generasi Penerus dengan membuat beberapa stand bazar, yang menarik adalah adanya bazar Lelang Benda Barokah. Ide ini muncul dari para Generasi Penerus dengan tujuan untuk penggalangan dana Penggerak Pembina Generus . Benda lelang berasal dari Sodaqoh warga LDII yang mempunyai benda benda yang masih berfungsi dan mempunyai nilai jual, kemudian barang dilelang dan akan menghasilkan nilai rupiah yang akan dikumpulkan lalu diserahkan untuk kegiatan Generasi Penerus. Semoga acara seperti ini dapat terus berlangsung.
SQCC Dihadiri Kepala Desa Tegalrejo
Pada tanggal 19 Februari 3017, Pengurus Organisasi PC LDII Kecamatan Kelumpang Hilir mengadakan acara Spiritual Quotient Convention for Children ( SQCC ). SQCC adalah ajang kreatifitas dan lomba keagamaan bagi Generasi Penerus LDII mulai usia Paud hingga Remaja, jika di tingkat desa / kelurahan ada yang namanya FAS, maka ditingkat kecamatan ada SQCC. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Tegalrejo yang berkesempatan hadir untuk menyaksikan langsung aktivitas Generasi Penerus dan juga memberikan support untuk kegiatan positif di desa beliau. Adapun kegiatan SQCC diantaranya Kreatifitas dalam seni Kaligrafi bagi usia Paud, kreatifitas pembuatan Photobooth dan Stand Bazar bagi remaja, bakat dan seni beladiri pencak silat, lomba adzan, cerdas cermat, dakwah.
Auduensi Dengan Babinsa Desa Sungai Kupang Jaya
Pada tanggal 25 Februari 2017, Pengurus Organisasi LDII PAC Desa Sungai Kupang Jaya mengadakan audiensi dengan Babinsa desa Sungai Kupang Jaya . Dalam Audiensi Babinsa menerima Laporan Kegiatan Organisasi dan Majalah Nuansa. Hadir dalam kesempatan ini sekretaris PAC, Bp. Sarijan dan Kartono serta wakil ketua Bp. Gofar. Bpk. Kartono menjelaskan tentang isi laporan kegiatan berupa pengajian dan kegiatan kemasyarakatan. Bp. Sarijan menjelaskan tentang sikap LDII yang menolak keras bentuk bentuk radikalisme dan terorisme di Negara Republik Indonesia tercinta. Bagi LDII NKRI harga mati. Babinsa sangat mendukung program program yang dibuat oleh LDII dan mengetahui kegiatan kegiatannya melalui pantauan dan koordinasi antara Babinsa dan pengurus organisasi tingkat PC maupun PAC.
Audiensi Dengan K.U.A. Kecamatan Kelumpang Selatan
Setelah berkunjung ke Kantor Camat dan Polsek Kecamatan Kelumpang Selatan, Para Pengurus Organisasi P.C. LDII Kec. Kelumpang Selatan melanjutkan rangkaian kegiatan audiensi ke Muspika Kecamatan Kelumpang Selatan. Kali ini di waktu yang sama tepat nya tanggal 22 Februari 2017 giliran Kantor K.U.A. yang di datangi guna melakukan audiensi dengan Ketua K.U.A . Sambutan dan apresiasi yang tinggi diberikan kepada Ketua KUA untuk para pengurus organisasi. Dengan semangat menjaga ukhuwah Islamiyyah maka diharapkan LDII dapat menjadi pemersatu umat Islam khusus nya di Kecamatan Kelumpang Selatan.
Audiensi Dengan Camat Kelumpang Selatan
Pada tanggal 22 Februari 2017, P.C. LDII Kecamatan Kelumpang Selatan mengadakan audiensi dengan Pemerintahan Kecamatan Kelumpang Selatan di Kantor Camat Kelumpang Selatan. Pengurus P.C. yang hadir antara lain : Kartono selaku ketua bidang organisasi, Sekretaris PC , bpk. Sarijan dan Ketua PC Kelumpang Selatan bpk. Mad Rosyid. Pengurus organisasi diterima dengan baik oleh staff camat Kelumpang Selatan. Dengan ditandai penyerahan Laporan Organisasi tahun 2016 dan majalah Nuansa, maka proses audiensi dinilai berjalan lancar, masing masing pengurus berusaha untuk memaparkan kegiatan organisasi yang tertuang dalam laporan. Staff kecamatan yang menerima menilai bahwa LDII sebagai ormas yang paling rutin menyerahkan dan memaparkan laporan kegiatan dan ini bukti bahwa LDII di terima baik di wilayah Kecamatan Kelumpang Selatan.
Audiensi Dengan Kapolsek Kec. Kelumpang Selatan
Pada tanggal 22 Februari 2017, pengurus organisasi P.C. LDII Kecamatan Kelumpang Selatan melakukan Audiensi dengan Kapolsek Kecamatan Kelumpang Selatan. Turut hadir dalam Audiensi diantaranya ketua P.C. LDII Kecamatan Kelumpang Selatan Bp. Mad Rosyid, sekretaris Bp. Sarijan, dan ketua humas bapak Kartono. Dalam Audiensi kali ini, Bp . Mad Rosyid menyerahkan Laporan Kegiatan Organisasi tahun 2016 serta menyerahkan Majalah Nuansa. Kapolsek Kec. Kelumpang Selatan mengatakan bahwa audiensi memang sangat diperlukan sebagai bentuk koordinasi dan silaturrahim, saling mengenal satu sama lain, diharapkan hal serupa juga dilakukan oleh ormas ormas lainnya. Mad Rosyid menjelaskan juga tentang beberapa kegiatan organisasi pada tahun 2016 di LDII yang ada di Kecamatan Kelumpang Selatan. Semoga Allah SWT memberikan aman , selamat, lancar , barokah...Aamin
Minggu, 05 Februari 2017
Gotong Royong Pembuatan Parit
Pada hari Minggu tanggal 29 Januari 2017, warga LDII PAC Sungai Kupang Jaya mengadakan Gotong Royong Pembuatan Parit di depan Rumah Dinas Babinsa Desa Sungai Kupang Jaya. Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi LDII dengan pemerintah desa Sungai Kupang Jaya dalam memberikan kontribusi pembangunan desa. Kegiatan ini juga disaksikan oleh kepala desa dan Babinsa desa Sungai Kupang Jaya.
Kunjungan ke kantor Desa Gunung Ulin perihal Laporan kegiatan
Ketua LDII Gunung Ulin Kunjungi Kades Laporkan Program Kegiatan Kotabaru (26/11), Pengurus Pimpinan Anak Cabang Lembaga Dakwah Islam Indones...

-
Pimpinan Cabang Lembaga Dakwah Islam Indonesia Kecamatan Pulau Laut Utara di awal bulan ini , tepatnya pada tanggal 06 Oktober 2022 telah ...
-
Selasa 26 Januari 2021, Sekretariat DPD LDII Kabupaten Kotabaru kedatangan tamu dari Kodim 1004 Kotabaru dalam rangka audiensi dan silaturro...
-
DEWAN PIMPINAN PUSAT LEMBAGA DAKWAH ISLAM INDONESIA SURAT EDARAN Nomor : SUM – 26/DPP LDII/III/2020 Tentang MENYIKAPI WABAH COV...